Kunjungan DPLN PDI Perjuangan Mesir ke Sekretariat PCINU Mesir

Artikel Populer

Arini Saila Haq
Arini Saila Haq
Mahasiswa Universitas Al-Azhar Mesir

Kopiah.co – Dalam rangka menjalin silaturahmi serta berdiskusi mengenai program dan rancangan kegiatan, pengurus Dewan Perwakilan Luar Negeri Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Mesir (DPLN PDI Perjuangan Mesir) menyelenggarakan agenda kunjungan ke salah satu afiliasi Masisir. Kali ini, para delegasi mengunjungi Sekretariat Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama Mesir (PCINU Mesir) di Darrasah pada (23/10).

Muhammad Farhan Al-Fadil selaku Ketua DPLN PDI-Perjuangan Mesir membuka obrolan dengan menyampaikan latar belakang didirikannya DPLN. Ia juga menekankan komitmen DPLN yang senantiasa fokus bergerak di bidang intelektual. Hal ini termanifestasikan dalam program rutin mingguan dan dwimingguan yang dilaksanakan oleh delegasi DPLN, yaitu kajian kebangsaan serta ikut andil dalam dunia gagasan melalui website Kopiah.co.

“Sebagai anak muda, kita menyadari betul bahwasanya kita memiliki potensi di masa depan. Sebagai kader politik, kita berusaha ikut andil dalam merayakan pesta demokrasi yang ada di Indonesia. Anak muda tidak boleh hanya menyalahkan keadaan, karena anak muda juga harus berusaha untuk terlibat dalam kegiatan yang menuju kemaslahatan. Dari sini, teman-teman DPLN berusaha untuk mengembangkan SDM internal dengan melakukan kajian dan kepenulisan,” ujar Farhan.

Ketua Tanfiziah PCINU Mesir, Ahmad Rikza Aufarul Umam menerima kunjungan delegasi DPLN dengan hangat. Beliau sangat antusias ketika delegasi DPLN mengajak bertukar pikiran mengenai gagasan program DPLN ke depannya. Di akhir obrolan, beliau juga menyatakan siap untuk diajak berdialog bersama delegasi DPLN. Kunjungan ini bersifat semi-formal dan diisi dengan diskusi yang mengalir. Acara ditutup dengan sesi ramah tamah dan foto bersama.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Artikel Terbaru

Aktivis Muda NU Minta MK Gugurkan Abuse of Power yang Merusak Demokrasi

Kopiah.Co — “Kita harus buat pernyataan seperti ini, untuk suarakan kebenaran konstitusional dan spirit Pancasila", kata Nata Sutisna, Aktivis...

Artikel Terkait